(0362) 21843
disperkimta@bulelengkab.go.id
Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

Serah Terima Pemanfaatan Rumah Susun Universitas Pendidikan Ganesha

Admin disperkimta | 24 Juni 2021 | 701 kali

Kamis, 24 Juni 2021. Kepala Bidang Perumahan Dinas Perkimta, Ir. Nyoman Sumiadajana menghadiri Serah Terima Pemanfaatan Rumah Susun Universitas Pendidikan Ganesha yang diserah terima oleh Kepala Satuan Kerja Non Vertikal Tertentu (SNVT) Penyediaan Perumahan Provinsi Bali Kementerian PUPR, I Wayan Suardana dan diterima oleh Wakil Rektor II UNDIKSHA Bidang  Perencanaan, Administrasi Keuangan dan Sumber Daya Manusia, Prof. Dr. I Wayan Lasmawan, M.Pd.

 

Dalam pelaksanaanya, I Wayan Suardana juga menyampaikan agar seluruh mahasiswa penghuni Rumah Susun mampu memahami SOP terkait instrumen penggunaan Rumah Susun. Sehingga nantinya, pengelola dapat menyiapkan aturan dan sanksi bagi pelanggar agar mampu menciptakan ketertiban bagi penghuni rusun.

 

Kemudian, Prof. Dr. I Wayan Lasmawan, M.Pd. dalam kesempatanya juga menyampaikan harapan agar agar Rumah Susun ini segera dimanfaatkan/dihuni untuk mahasiswa dan mampu memberi dampak positif bagi mahasiswa. Diaharpkan juga, Rusun ini mampu menjadi central Pendidikan Karakter bagi seluruh mahasiswa penghuni Rusun. Untuk daya tampung, Rusun ini mampu menampung 84 orang dan direncanakan mulai dihuni 01 Juli 2021.