Pengembangan dan peningkatan kreatifitas kini sangat dikiatkan agar dapat menambah variasi dalam mengembangkan ekonomi dan pembangunan daerah agar berkembang lebih baik lagi yang tentunya kiat-kiat kreatif tersebut juga dilaksanakan oleh Pemerintah termasuk dilingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng.
Guna mewujudkan hal itu, pada hari ini dilaksanakan kegiatan yang berlangsung secara daring melalui Zoom Meeting yang bertujuan untuk melaksanakan gerakan bersama oleh Pentha Helix Aktor Ekonomi Kreatif yaitu Pemerintah, Komunitas, Akademisi, Bisnis dan Media di Kabupaten Buleleng agar mengisi Borang atau Kuesioner PMK3I.
Dimana kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mencapai Kabupaten Buleleng sebagai Kabupaten Kreatif di Provinsi Bali maka diperlukan untuk melaksanakan Penilaian Mandiri Kabupaten Kota Kreatif Tahun 2023 yang tertuang dalam surat undangan Nomor : 000.7.6.2/1101/Dispar/V/2023 dengan mengundang SKPD yang berkaitan dengan Sub. Sektor Kriya, Kuliner, Penerbitan, Seni Pertunjukan, Fashion dan Arsitektur.
Turut hadir juga Dinas Perkimta Buleleng yang
bertugas dilingkup Sub Sektor Arsitektur. Kegiatan dihadiri oleh Kabid Kawasan
Permukiman I Made Agus Suardana, ST bersama Staf Teknis Disperkimta Buleleng.