(0362) 21843
disperkimta@bulelengkab.go.id
Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

Apel Pagi Sekaligus Pengarahan Secara Virtual Dari Bupati Buleleng Tentang Reformasi Birokrasi

Admin disperkimta | 10 Januari 2022 | 1952 kali

Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kab. Buleleng,  Senin 10 Januari 2022, mengikuti Apel Pagi secara virtual yang dilaksanakan untuk menindaklanjuti Surat Menteri PAN  RB Tentang himbauan Apel Pagi di Lingkungan Instansi Pemerintah.  Bapak Bupati Putu Agus Suradnyana, ST selaku pembina Apel memberikan pengarahan kepada seluruh jajaran pegawai di lingkup Pemkab Buleleng.

 

Disampaiakan bahwa semenjak ditetapkan Corona Virus menyebar di Indonesia pada tahun 2019 yang menyebabkan menurunnya tingkat  kesehatan masyarakat di Indonesia serta berdampak terhadap perekonomian, pendidikan dan kehidupan sosial masyarakat serta menurunnya berbagai aktivitas masyarakat yang  berdampak pada kondisi sosial ekonomi masyarakat.

 

Dalam kesempatan kali ini, Bapak Bupati Putu Agus Suradnyana, ST meyampaikan juga apresiasi terhadap seluruh PNS dan Tenaga Kontrak di Lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng dengan semangat dan kegigihan selama 2 tahun ini bersama-sama menghadapi Covid-19. Selain hal tersebut disampaikan pula apreasi dan resolusi beberapa penghargaan yang diterima Pemkab Buleleng dan Kabupaten Buleleng menjadi lebih bersih dan asri.


Kemudian sebelum Apel dibubarkan, Ibu Kepala Dinas Perkimta Buleleng Ni NYoman Surattini, ST juga menyampaikan arahan tambahan mengenai harapan di Tahun 2022 agar seluruh Pegawai Disperkimta bekerja dengan semaksimal mungkin dan segala tugas dan kewajiban dapat diselesaikan dengan baik.