(0362) 21843
disperkimta@bulelengkab.go.id
Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

Rapat Evaluasi Bulan Oktober, Perkimta Raih Capaian Kinerja di Angka 73,04 %

Admin disperkimta | 06 November 2023 | 649 kali

Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Buleleng. Melaksanakan kegiatan Rapat Evaluasi Kinerja Bulan Oktober 2023 dan pembahasan capaian kinerja pada Bulan Oktober Tahun 2023. Pelaksanaan Rapat Evaluasi dilaksanakan di Ruang Rapat Dinas Perkimta Buleleng yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Perkimta Buleleng Ibu Ni Nyoman Surattini, ST dan dihadiri oleh seluruh Pejabat.

Dalam Kesempatan hari ini, pembahasan dalam Rapat Evaluasi adalah Pembahasan Evaluasi Kinerja Bulan Oktober 2023, Pembahasan SOP, Renaksi, Peta Proses Bisnis dan SP serta Pembahasan permintaan data dari Bappeda terkait dengan RPJPD yang merupakan rencana jangka Panjang 20 Tahun ke depan.

Untuk capaian Kinerja Bulan Oktober Dinas Perkimta mendapat Predikat Sedang yang berada di angka 73,04% dengan realisasi keuangan mencapai 64,97% dan realisasi fisik mencapai 81,11% dengan harapan di Bulan November capaian bisa di tingkatkan dengan minimal predikat Tinggi.