(0362) 21843
disperkimta@bulelengkab.go.id
Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

Rakor Kinerja dan Evaluasi Laporan Kinerja, Pj. Bupati Buleleng Fokuskan Stunting dan Penanggulangan Kemiskinan Ekstrim

Admin disperkimta | 02 Maret 2023 | 191 kali

Fokuskan program pada Stunting dan Penanggulangan Kemiskinan Ekstrim, PJ. Bupati Buleleng tegaskan optimalisasi APBD terealisasi sesuai Undang-undang dalam kegiatan Rakor Kinerja dan Evaluasi Laporan Kinerja.

Rakor yang berlangsung secara daring dan luring di Ruang Pertemuan Lobby Rumah Jabatan Bupati Buleleng dengan diikuti seluruh Pimpinan SKPD dilingkup Pemkab Buleleng beserta jajarannya. Dimana pelaksanaan kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Pj. Bupati Buleleng, Ir. I Ketut Lihadnyana, M.M.A.

Terkait dengan Penanggulangan Kemiskinan Ekstrim yang salah satunya penanganan RTLH, melalui kegiatan Rakor tersebut Bapak Pj. Bupati menghimbau agar Dinas Perkimta Buleleng yang menangani RTLH agar lebih optimal dalam melaksanakan program dan dari 350 unit rumah yang terdata agar dapat segera di selesaikan.

Mengenai hal tersebut, Dinas Perkimta Buleleng tentunya akan selalu bersiap untuk melaksanakan dan dibuktikan juga telah dilaksanakan Verifikasi Awal sebelumnya dan menjajagi Desa-desa ya g terdata dalam prioritas penanggulangan kemiskinan ekstrim.