Kamis, 10 Februari 2022. Kepala Dinas Perkimta, Ni Nyoman Surattini, ST mengikuti pelaksanaan Rapat Paripurna yang dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting. Dalam pelaksanaanya, rapat dibuka oleh Wakil DPRD Kabupaten Buleleng, Ketut Susila Umbara, SH dengan diikuti dan dihadiri secara daring oleh seluruh OPD Kabupaten Buleleng dan Forkompinda Buleleng.
Turut hadir juga dalam pelaksanaan rapat Paripurna hari ini Bapak Wakil Bupati Buleleng, dr. Nyoman Sutjidra, Sp.OG dan didampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M. Pd dan Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Buleleng, Ir. Nyoman Genep, MT.
Adapun agenda dalam pelaksanaan rapat Paripurna kali ini yaitu Penyampaian Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD atas Ranperda tentang Retribusi Persetujuan Bangunan Gedung, Ranperda tentang Retribusi Perpanjangan Pengesahan Rencana Penggunaan Tenaga Kerja Asing, Ranperda tentang Urusan Pemerintahan Daerah yang menjadi Kewenangan Pemerintah Kabupaten Buleleng dan Ranperda tentang Perubahan Ketiga atas Peraturan Daerah No 13 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah.