(0362) 21843
disperkimta@bulelengkab.go.id
Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan

Monitoring dan Evaluasi program Bantuan Sub. Kegiatan Pembangunan Rumah Baru Layak Huni yang bersumber dari dana DAK TA 2022

Admin disperkimta | 27 Oktober 2022 | 50 kali

Kamis, 27 Oktober 2022. Dinas Perkimta Buleleng melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi program Bantuan Sub. Kegiatan Pembangunan Rumah Baru Layak Huni yang bersumber dari dana DAK TA 2022 di desa Penglatan dan Program Bantuan Sub. Kegiatan Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni di desa Sari Mekar bersumber dari dana APBD TA 2022.

Dalam pelaksanaanya, kegiatan ini dilaksanakan oleh Sekretaris Dinas Ir. Nyoman Suarjana bersama Staf Teknis dan Tenaga Fasilitator Dinas Perkimta Buleleng dengan didampingi oleh Perangkat Desa.

Untuk desa Penglatan mendapatkan alokasi 20 unit dengan realisasi 10 unit dan dilanjutkan pada tahap II. Kemudian untuk desa Sari Mekar mendapatkan alokasi 7 unit dengan realisasi 4 unit dan dilanjutkan 3 unit pada tahap II.

Selain kedua desa tersebut, desa lainnya yakni desa Panji Anom dengan realisasi 7 unit dan desa Tegalinggah dengan realisasi 4 unit dari 8 unit alokasi dalam program Bantuan Rumah Swadaya yang bersumber dari dana APBD TA 2022.

Pelaksanaan monev tersebut ditujukan untuk memantau program bantuan yang telah mencapai progres fisik 100%. Ditinjau dengan tujuan untuk memantau progres agar sesuai dengan aturan dan petunjuk teknis yang berlaku.